KEFAMENANU KABARNTT.CO—Prihatin dengan sampah yang berhamburan di di kompleks tempat wisata Cekdam Km 9, Kefamenanu, Gerakan Pemuda Pencinta Alam Biinmaffo Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) melakukan aksi peduli lingkungan dengan membersihkan sampah.
Aksi tersebut dilakukan, Minggu (21/5/2023), atas inisiatif dan juga kepedulian organisasi tersebut terhadap lingkungan di sekitar tempat wisata Cekdam Km. 9.
Ketua Gerakan Pemuda Pencinta Alam Biinmaffo, Yen Leinati, menjelaskan bahwa pihaknya berinisiatif memberihkan sampah karena melihat kondisi di sejumlah tempat wisata tidak dikelola dengan baik.
“Tempat wisata seperti Cekdam Km 9 sampai hari ini tidak dikelola dengan baik. Para pengunjung selalu membuang sampah di sembarang tempat,” ungkap Yen.
Yen mengaku jika kegiatan tersebut merupakan kegiatan pertama yang pihaknya lakukan.
Ke depan, kata Yen, pihaknya akan melakukan kegiatan penghijauan di sejumlah tempat wisata.
“Jadi setelah kegiatan ini kami sudah rencanakan untuk lakukan program penanaman pohon di tempat wisata yang kering atau yang tidak ada pohon,” jelasnya.
Yen juga mengharapkan agar para pengunjung tempat wisata di TTU bisa menertibkan diri dengan membuang sampah pada tempatnya.
Selain itu, lanjutnya, pemerintah daerah juga perlu menyiapkan tempat sampah di setiap tempat wisata agar para pengunjung tidak membuang sampah sembarangan. (siu)