KEFAMENANU KABARNTT.CO – Orang Muda Katolik (OMK) St. Fransiskus Xaverius, Paroki St. Antonius Padua Sasi, Jumat (31/3/2023), melakukan pembersihan di sepanjang area pinggir jalan sekitar lingkungan Fransiskus, tepatnya di jalan belakang Kuburan Cina, Kelurahan Maubeli, Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).
Aksi sosial tersebut merupakan salah satu kegiatan dari Aksi Puasa Pembangunan (APP) tahun 2023 yang bertujuan untuk menjaga lingkungan St. Fransiskus Xaverius, terutama sepanjang jalan belakang Kuburan Cina agar terlihat bersih dan rapi.
Kegiatan tersebut mereka maknai sebagai aksi nyata dimana tema APPN tahun 2023 adalah “Keadilan Ekologis Bagi Seluruh Ciptaan: Semakin Mengasihi dan lebih Peduli”.
Ketua OMK St. Fransiskus Xaverius, Yustus Sila, mengatakan, hal ini merupakan inisiatif dari OMK karena lingkungan bersih merupakan dambaan setiap orang. Walaupun demikian hal ini juga merupakan bagian paling penting untuk merawat alam dan lingkungan.
Dalam rangka bulan puasa (Pra Paskah) dengan bukti nyata animasi puasa Orang Muda Katolik membersihkan dan memelihara lingkungan sekitar.
“Kegiatan yang kami lakukan hari ini merupakan aksi nyata APP tahun 2023. Kami telah melaksanakan 4 kali kegiatan pendalaman iman dengan 4 tema yang berbeda sehingga hari ini kami melaksanakan aksi nyata membersihkan area pinggir jalan di sekitar lingkungan St. Fransiskus Xaverius sehingga terlihat rapi dan bersih,” urai Yustus via WA.
Yustus melanjutkan, kegiatan tersebut merupakan salah satu animasi bukti nyata dalam puasa ini, terutama ekologis. Kegiatan tersebut merupakan bentuk dari cinta terhadap Tuhan dan cinta terhadap lingkungan sesama.
“Sejatinya ini menjadi tugas utama prioritas pertama kita untuk selalu mencintai Tuhan, sebagai bentuk rasa syukur kita adalah salah satunya merawat alam dan isinya,” ucapnya.
Tak lupa, Yustus menyampaikan limpah terima kasih kepada saudara-saudarinya yang telah mengambil bagian dalam kegiatan tersebut.
“Oleh karena itulah, harus menjadi bagian dari cara kita mengaktualisasikan program ekologis. Dari sini saya menyampaikan terima kasih kepada seluruh rekan-rekan Orang Muda Katolik yang telah menyisihkan waktu untuk terlibat dalam kegiatan hari ini,” tuturnya.
Yustus berharap agar adanya keterlibatan aktif dalam kegiatan-kegiatan OMK.
“Harapan saya untuk saudara-saudari OMK lain agar berperan aktif juga di kegiatan-kegiatan OMK, karena dengan aktif di kegiatan-kegiatan OMK bisa meminimalisir tindakan-tindakan berdampak negatif di lingkungan maupun masa depan kita sebagai kaum muda,” pungkasnya. (siu)