Meriah, Karnaval 100 Tahun Kota Kefamenanu

ttu karnaval
Karnaval budaya 100 tahun Kota Kefamenanu, Rabu (21/9/2022)

KEFAMENANU KABARNTT.CO – Kegiatan karnaval budaya yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT),  Rabu (21/9/2022), untuk menyambut Hari Ulang Tahun (HUT)  ke-100  Kota Kefamenanu, tepatnya tanggal 22 September sangat meriah.

Rute kegiatan karnaval budaya tersebut dimulai dari Rumah Jabatan Bupati TTU melewati beberapa rute perjalanan hingga berakhir di Lapangan Oemanu, depan Kantor Bupati TTU.

Bacaan Lainnya

Sebagaimana disaksikan media ini,  peserta karnaval budaya sambut HUT ke-100 Kota Kefamenanu diikuti oleh seluruh pelajar tingkat SD, SMP hingga SMA/SMK se-Kabupaten TTU, tingkat kecamatan se-Kabupaten TTU serta berbagai etnis budaya yang berdomisili di TTU.

Antusiasme masyarakat TTU dalam mengikuti karnaval budaya ini sangat tinggi. Karnaval budaya ini tidak hanya diikuti oleh orang tua tetapi anak-anak juga terlibat dengan menggunakan busana adat yang mencerminkan corak budaya yang ada di TTU.

Tak hanya itu, karnaval budaya ini juga dihadiri oleh etnis Tionghoa dan negara tetangga Timor Leste. (siu)

Pos terkait