Fraksi Golkar  DPRD Lembata Dorong Pemerintah Gunakan Aplikasi  Desa Presisi  

simon beduli6
Ketua Fraksi Golkar DPRD Lembata, Simon Beduli

LEWOLEBA KABARNTT.CO—Fraksi Golkar DPRD Lembata mendorong Pemerintah Kabupaten Lembata bekerja sama dengan Institut Pertanian Bogor (IPB) menggunakan aplikasi Data Desa Presisi.

Dorongan Fraksi Golkar ini disampaikan sebagai  pandangan umum Fraksi Golkar terhadap pidato pengantar   nota keuangan dan Ranperda Kabupaten Lembata tentang  Perubahan APBD Lembata TA 2022, Rabu  (14/9/2022) malam.

Bacaan Lainnya

Pandangan  Umum Fraksi Golkar DPRD Lembata ini dibacakan Ketua Fraksi Golkar Lembata, Simon Beduli.

“Fraksi Golkar mendorong pemerintah untuk bekerja sama dengan IPB Bogor agar desa-desa di Kabupaten Lembata menggunakan aplikasi Data Desa Presisi.  Hal ini akan mempermudah tersajinya data yang tepat dan akurat yang dapat membantu pemerintah daerah dan pihak lain dalam pengambilan kebijakan.  Karena dengan data yang benar maka kita dapat melakukan perencanaan dan penanggaran yang tepat sasaran,”  ungkap Simon membacakan pandangan umum fraksi.

Masih terkait aplikasi data desa presisi, Fraksi Golkar juga  mendorong DPRD Lembata memberi dukungan kepada Asosiasi DPRD Kabupaten/Kota se-Indonesia agar mendesak pemerintah pusat agar segera mengesahkan rancangan peraturan pemerintah tentang data desa presisi.

Selain itu, Fraksi Golkar juga memberi tiga catatan kritis kepada pemerintah. Pertama,  mendorong pemerintah agar dalam penanganan stunting  di Lembata hendaknya dapat membangun kerja sama dengan berbagai pihak yang berkompeten agar target penurunan angka stunting di Lembata dapat tercapai.

Kedua,  mendorong pemerintah untuk memperhatikan sarana dan prasarana khususnya air minum bersih untuk pembangunan gedung sekolah di wilayah relokasi pengungsian  di Podu, Waisesa  dan Tanah Merah.

Ketiga,  mendorong pemerintah untuk menyediakan sarana air bersih dan listrik di wilayah relokasi sementara Desa Lamagute. (den)

Pos terkait