Warga Dusun Kotakakeu, Malaka Susah Air

BETUN KABARNTT.CO—Warga Dusun Kotakakeu, Desa Wemeda, Kecamatan Malaka Timur, Kabupaten Malaka, mengalami kesulitan air bersih.

Ensi Fouk, salah seorang warga Dusun Kotakakeu, mengakui walaupun Kabupaten Malaka telah memasuki musim hujan, namun warga di Dusun Kotakakeu masih juga sulit mengonsumsi air bersih.

Bacaan Lainnya

“Setiap rumah warga telah dipasang pipa air bersih dilengkapi dengan kran air. Namun debit air sangat kecil, sehingga air keluarnya macet-macet,” ujar Ensi Fouk, Rabu (24/2/2021).

Ensi  mengatakan, air dari perpipaan hanya dimanfaatkan untuk kebutuhan minum sehari-hari. Sementara untuk mandi dan mencuci pakaian, warga mencarinya di kali terdekat.

“Kami cuci pakaian di kali. Kalau hujan kami tidak bisa ke kali karena air keruh. Harus tunggu beberapa hari baru bisa ke kali lagi supaya airnya sudah jernih kembali,” ungkap Ensi.

Lebih lanjut Ensi mengatakan, pipa yang dipasang di setiap rumah warga merupakan bantuan dari desa. Namun di sebagian rumah warga, kran airnya sudah rusak lagi. (jos)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *