BPJS Ketenagakerjaan Bantu Sembako untuk Korban Banjir Sumba Timur

sumtim bpjs

WAINGAPU KABARNTT.CO— BPJS Ketenagakerjaan Pusat melalui BPJS Ketenagakerjaan Cabang Sumba Timur menyumbang sembako berupa 2,25 ton beras, 500 kg gula pasir, 42 rak telur, 64 dos mie instan dan 22 dos minyak goreng yang diberikan lewat Pemerintah Kabupaten Sumba Timur.

Bantuan ini diberikan secara simbolis kepada Pemda Sumba Timur dan diterima oleh Sekda Sumba Timur, Domu Warandoy, di ruang kerjanya, Jumat (9/4/2021).

Bacaan Lainnya

Menurut Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Sumba Timur, Haryanjas Pasang Kamase, bantuan sembako untuk masyarakat Sumba Timur yang terdampak dari banjir akibat badai seroja tersebut adalah bantuan sosial  yang juga merupakan program tanggung jawab sosial lingkungan BPJS Jamsostek terhadap lingkungan yang mengalami musibah bencana alam di seluruh Indonesia seperti musibah banjir yang terjadi di NTT, khususnya di Sumba Timur.

“Bantuan hari ini memang dari pusat, namun kami dari kantor Cabang Sumba Timur, baik dari pribadi maupun managemen, kami sudah lebih dahulu memberikan bantuan terhadap saudara-saudara yang terdampak, seperti paket sembako, dan juga kami salurkan nasi bungkus dari hari pertama musibah bahkan hari ini. Memang ini adalah bagian kecil dari kami untuk meringankan beban masyarakat yang sangat terdampak dan semoga bermanfaat,”  kata Kamase.

Pihaknya juga, kata Kamase, secara langsung memberikan bantuan berupa paket sembako dan juga suplai nasi bungkus ke beberapa titik pengungsian. Bantuan ini merupakan spontanitas dan kepedulian kepada saudara-saudara yang terdampak.

“Secara spontan dari hari pertama kami turun langsung memberikan bantuan. Ya memang ini bentuk kepedulian kami, semoga apa pun yang kami berikan dapat meringankan beban yang dialami dan juga bermanfaat, sambil menunggu musibah ini berlalu,” serunya.

Bantuan dari pusat tersebut merupakan koordinasi aktif yang dilakukan sehingga seluruh bantuan dari pusat dipusatkan di Sumba Timur, juga pengungsi di Sumba Timur merupakan yang terbanyak di NTT. “Karena itu memang bantuan paket sembako dari pusat tersebut dipusatkan di Sumba Timur,” tegasnya. (np)

Pos terkait