Adi Kelen Usul 3 Agenda Penting Terkait Kemelut Keuangan di Flotim

flotim adi kelen

LARANTUKA KABARNTT.CO— Sekretaris Fraksi Golkar DPRD  Flotim, Adi Kelen, mengusulkan tiga agenda penting dan urgen untuk diakomodir dalam agenda Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Flotim untuk dibahas.

Tiga agenda itu terkait kemelut pengelolaan keuangan di Pemerintah Kabupaten Flores Timur (Flotim).

Bacaan Lainnya

Menurut Adi kepada kabarntt.co, Kamis (6/5/2021), tiga  agenda itu yakni tunggakan insentif tenaga kerja, polemik kebijakan Bupati Flotim mengurangi jam kerja tenaga kontrak dan realokasi dan refokusing anggaran dengan merujuk pada Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 30 Tahun 2020 dan PMK Nomor 17 Tahun 2021.

“Tiga agenda ini tidak diamokodir dalam draft Banmus masa persidangan III tahun sidang kedua. Karena itu sa(ya usul tiga agenda itu,” kata Adi Kelen.

Sebagamana ramai diberitakan,  Bupati Flores Timur, Anton Gege Hadjon, mengambil kebijakan memotong hari kerja para tenaga kontrak menjadi 14 hari dalam sebulan.

Pemotongan hari ini kerja berimbas pada berkurangnya  honor yang diterima tenaga kontrak.  (den)

Pos terkait