KEFAMENANU KABARNTT.CO–Penutupan lomba pameran pangan Universitas Timor (Unimor) yang diselenggarakan Fakultas Pertanian Unimor dilaksanakan di Aula Studio Center Unimor Timor oleh Rektor Unimor, Ir. Stefanus Sio, S.Pt, MP, Jumat (16/10/2020).
Lomba tersebut melibatkan 9 kelompok tani dengan 12 produk olahan, 21 siswa untuk lomba kuis pangan dan 3 program studi yakni Kimia, Agribisnis dan Agroteknologi serta 6 mahasiswa mengikuti lomba duta pangan.
Unimor memiliki visi untuk menjadi universitas unggul di wilayah perbatasan RI – RDTL yang memiliki ciri mengembangkan lahan kering.
Unimor turut serta dengan masyarakat global memperingati hari pangan sedunia tahun ini dengan tema Penguatan Pangan Lokal Timor Selama Masa Pandemi Covid-19 Menuju Indonesia Bebas Kelaparan 2030.
Sebagaimana disaksikan kabarntt.co, dalam sambutannya Rektor Unimor, Ir Stefanus sio, S.Pt, MP, mengatakan bahwa hari pangan sedunia tersebut memiliki makna untuk memelihara dan melestarikan pangan lokal.
“Dengan adanya hari pangan sedunia ini mengingatkan kita dengan menyelenggarakan pameran pangan di Kampus Universitas Timor agar lestarikan pangan namun bukan hanya bahan pangan beras atau jagung tetapi juga pangan lokal ini juga harus kembangkan, lestarikan, dan dibudidayakan,” kata Stefanus.
Di hari pangan sedunia ini, Fakultas Pertanian Unimor bisa menjadi pendamping bagi petani yang ada di NTT yakni di Belu, Malaka dan TTU. Ini yang menjadi sponsor, pioner untuk membuat sesuatu sehingga hasil-hasil pertanian terutama pangan lokal ini bisa diangkat,” ungkap Rektor Unimor. Stefanus mengungkapkan, “Kita patut berterimakasih kepada petani yang telah bekerja keras, sehingga sampai hari ini kita masih hidup tidak mati karena kelaparan,” kata Stefanus. (siu)